Pantai Cemara Kembar Di Medan: Pantai Cantik yang Bersih dan Rapi dengan 5 Spot Foto Instagramable

Apa kamu sudah pernah mendengar tentang Pantai Cemara Kembar? Pantai ini adalah salah satu dari puluhan tempat wisata di Sumatera Utara yang bisa kamu daftar sebagai tempat wajib untuk dikunjungi.

Pulau Sumatra memang terkenal dengan wisata alamnya yang mempesona, wisata gunung dan taman nasionalnya, danau indah berair biru, air terjun, hingga deretan pantai yang hampir semuanya mempesona.

Untuk kamu yang telah bosan traveling di sekitar pulau jawa saja, kamu tidak perlu ke luar negeri untuk mengeksplor keindahan berbeda. Cukup pindah pulau di negeri kita sendiri dan kamu akan dapatkan spot-spot lain yang akan memberikan pengalaman berkesan baru dalam berwisata.

Di sekitaran Sumatera Utara saja, kamu bisa memilih dari puluhan daftar tempat wisata ikonik, mulai dari wisata alam hingga wisata sejarah. Salah satu tempat wisata Sumatera Utara yang menampilkan keindahan alamnya adalah Pantai Cemara Kembar.

Pantai yang belum terlalu lama dikelola dengan resmi sebagai tempat wisata ini memiliki ciri khas keindahan tersendiri. Pantai berpasir putih yang halus ini diberikan ciri khas berupa rumah-rumah adat Sumatera Utara yang berjejer di pinggiran pantai.

Rumah-rumah ini tidak hanya dapat digunakan sebagai tempat berteduh sekalian menikmati suasana pantai, tetapi juga menjadi ikon pantai yang tidak bisa ditemukan di pantai-pantai lain di Indonesia.

Selain rumah-rumah adat, Pantai Cemara Kembar ini juga sudah dilengkapi spot-spot menarik untuk sekadar duduk santai di tepi pantai sambil menikmati senja. Desain pantai yang dibuat kekinian juga membuatnya diminati oleh kaum muda untuk mengambil foto-foto yang instagramable.

Bahkan, Pantai Cemara Kembar juga sering kali dipilih sebagai spot untuk foto pre wedding oleh banyak pasangan yang mengagumi keindahannya.

Sekilas Cerita Tentang Pantai Cemara Kembar

Sekilas Cerita tentang Pantai Cemara Kembar
(sumber gambar: GoogleMaps_Pakpahan Divan)

Pantai yang diberi nama Cemara Kembar ini sebenarnya bukan pantai yang dipenuhi pohon cemara saja. Dikelola sejak tahun 2015, pinggiran Pantai Cemara Kembar awalnya memang hanya ditumbuhi pohon cemara.

Tetapi setelah dikelola dan ditata baik, pantai ini menjadi memiliki berbagai spot asyik yang cocok untuk nongkrong/kumpul-kumpul bersama orang tersayang sambil menikmati syahdunya suasana pantai.

Selain itu, berbagai spot tersebut juga bagus untuk dijadikan latar belakang foto yang menarik. Pengelolaan Pantai Cemara Kembar menjadi lokasi wisata pantai yang lebih modern memang sangat tepat.

Ini menjadikan pantai ini tidak hanya indah secara alami tetapi juga membuat pengunjung nyaman untuk berlama-lama. Di pinggiran pantai, dapat kita temui banyak pilihan tempat untuk bersantai seperti gazebo, kursi-kursi santai, dan rumah-rumah adat mini khas Sumatera Utara.

Tidak kalah dengan spot wisata lain di jaman sekarang, pantai ini juga sudah dilengkapi fitur kekinian seperti lokasi gembok cinta, ayunan cinta, perahu cinta dan juga rumah pohon.

Jam Operasional Pantai Cemara Kembar

HariJam Operasional
Senin10.00 WIB – 17.00 WIB
Selasa10.00 WIB – 17.00 WIB
Rabu10.00 WIB – 17.00 WIB
Kamis10.00 WIB – 17.00 WIB
Jumat10.00 WIB – 17.00 WIB
Sabtu10.00 WIB – 17.00 WIB
Minggu10.00 WIB – 17.00 WIB

Selain fasilitas dan daya tariknya, pastinya kamu juga harus tahu jam operasional atau jam buka Pantai Cemara Kembar. Jangan sampai kamu terlalu pagi datang ke kawasan pantai sehingga portal area pantai belum terbuka.

Bermain di pantai terlalu asyik sehingga portal tertutup dan tidak bisa keluar. Pantai ini buka pada jam 10 pagi dan akan tutup pada jam 5 sore setiap harinya. Jadi kamu pastikan mengingat jam operasional ini.

Harga Tiket Masuk Pantai Cemara Kembar Medan

Harga Tiket MasukParkir
DewasaAnak-anakMotorMobil
Rp 40.000Rp 20.000GratisGratis
Rp 40.000Rp 20.000GratisGratis
Rp 40.000Rp 20.000GratisGratis
Rp 40.000Rp 20.000GratisGratis
Rp 40.000Rp 20.000GratisGratis
Rp 40.000Rp 20.000GratisGratis
Rp 40.000Rp 20.000GratisGratis

Untuk harga tiket masuk atau retribusi yang harus kamu bayar adalah sebesar 40K rupiah untuk satu pengunjung dewasa. Dan untuk pengunjung anak-anak, cukup membayar sebesar 20K rupiah saja per anak.

Tentunya harga ini cukup sepadan dengan keindahan pantai yang bisa kita nikmati di sini. Apalagi fasilitas pantai yang sudah dikelola baik sehingga terlihat rapi, bersih dan nyaman. Kita tidak akan merasa rugi untuk membayar semua itu.

Terlebih tiket juga dapat ditukarkan makanan ringan dan minuman gratis setelah memasuki area pantai. Selainnya harga tiket masuk, kamu juga mungkin harus mengeluarkan biaya ekstra untuk mencoba wahana di sekitar Pantai Cemara Kembar, seperti flying fox, kegiatan outbond, dan sebagainya.

Karena semua fasilitas ini membutuhkan perawatan ekstra dan tim pengelola khusus agar terjaga kualitasnya. Selain itu, kamu juga perlu mengetahui harga menu makanan dan minuman di pantai ini. Biaya makanan mulai dari 50k sampai 120k rupiah tergantung menu apa yang kamu pilih.

Sedangkan untuk minuman harga rata-rata sekitar 15k rupiah. Biasanya, warung makan di pantai ini menawarkan makanan laut yang segar dan nikmat, tentu saja sebanding dengan harga yang kamu bayar.

Rute Menuju Pantai Cemara Kembar

Ada beberapa pilihan jalur yang bisa diakses untuk menuju ke Pantai Cemara Kembar. Karena sudah menjadi salah satu pilihan tujuan wisata pengunjung dari segala penjuru Indonesia dan bahkan pelancong mancanegara, kali ini kamu bisa mempelajari rute-rute berikut untuk menuju pantai ini baik dari jalan darat, laut dan bahkan udara.

Rute Menuju Pantai Cemara Kembar

    • Menuju Pantai Cemara Kembar dengan Transportasi Udara: Untuk kamu yang berada di luar kota atau luar pulau dan luar negeri, pilihan transportasi udara pasti menjadi lebih efektif. Jalur udara pasti membuatmu sampai lebih cepat dan tidak terlalu letih di perjalanan. Pesan jalur penerbangan dari kotamu menuju Bandar Udara Kuala Namu, Sumatera Utara. Setelah mendarat ke bandara ini, kamu bisa langsung melanjutkan perjalanan dengan kendaraan sepeda motor ataupun mobil. Masuk ke jalan tol Medan – Kualanamu, kemudian lanjutkan ke jalan Lintas Sumatera, kemudian masuk ke jalan Besar Pantai Kelang dan lanjutkan ke arah jalan Pantai Cemara Kembar.
    • Perjalanan ke Sumatera Utara Melalui Jalur Laut: Untuk kamu yang suka menikmati perjalanan yang lebih Panjang untuk menikmati liburan, kamu bisa memilih jalur laut untuk sampai ke Sumatera Utara. Pastikan ada kapal khusus yang bisa membawa kamu ke Pelabuhan setempat, Pelabuhan Belawan. Setelah kapal berlabuh di Pelabuhan ini, kamu bisa segera melanjutkan perjalanan dengan kendaraan bermotor. Kamu pastikan sudah mengatur perjalanan ini dengan menyewa kendaraan atau menaiki kendaraan umum. Dari jalan Pelabuhan, teruskan perjalanan melalui jalan tol Belmera, kemudian mengambil jalur Medan – Kuala Namu. Setelah itu, masuk ke Jalan Lintas Sumatera dan beloklah ke Jalan Besar Pantai Kelang, dan kamu bisa menemukan jalan menuju Pantai Cemara Kembar.
    • Jalur Jalan Menuju Pantai Cemara Kembar Melalui Jalur Darat: Untuk kamu yang lebih memilih berlibur melalui jalur darat, akses Pantai Cemara Kembar lewat kota Medan sebagai ibu kota dari Sumatera Utara agar lebih mudah. Jalur dari pusat kota ini akan lebih mudah ditempuh karena banyaknya papan petunjuk arah yang sudah terpasang. Dari Jalan Guru Patimpus, masuk ke Jalan Gatot Subroto. Kemudian lanjutkan dengan melewati Jalan Kapten Maulana Lubis, masuk ke Jalan Balaikota dan teruskan ke Jalan Prof. HM. Yamin. Kemudian diteruskan ke Jalan Perintis Kemerdekaan dan ambil jalan tol Belmera. Lanjutkan dengan jalan yang sama, yaitu lewat tol Medan – Kualanamu, Lintas Sumatera, jalan Besar Pantai Kelang dan masuk ke Pantai Cemara Kembar.

Mungkin kamu bertanya-tanya, letak Pantai Cemara Kembar dimana sih? Berikut rute lengkap menuju lokasi Pantai Cemara Kembar.

Rute Lengkap Menuju ke Pantai Cemara Kembar di Medan, Sumatera Utara:

Alamat: Jl. Pantai ATP No. 15 Desa Sei Nagalawan Naga Kisar Sei Rampah, Naga Kisar, Kec. Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara 20987

Fasilitas Lengkap di Pantai Cemara Kembar

Untuk kenyamanan para pengunjung yang datang ke Pantai Cemara Kembar, berbagai fasilitas sudah disiapkan oleh pihak pengelola pantai. Berbagai fasilitas tersebut yaitu sebagai berikut:

Fasilitas Lengkap di Pantai Cemara Kembar
(sumber gambar: GoogleMaps_NOVRIZAL AL-BAGHAWY)

1. Area Parkir Luas

Berwisata ke pantai bersama orang tercinta, keluarga atau rombongan pastinya membutuhkan kendaraan bermotor. Berapapun jumlah anggota rombongan kamu.

Kalian bisa memarkirkan kendaraan bermotor di area parkir yang telah disediakan oleh pengelola pantai. Area parkir yang cukup luas akan bisa menampung semua kendaraan pengunjung tanpa harus parkir di sembarang tempat.

2. Warung Makan

Pantai Cemara Kembar yang dikenal pasir putih bersihnya yang halus tentunya akan sangat menarik untuk menjadi tempat bermain air laut. Ada banyak hal yang bisa dilakukan dan mengeksplor asyiknya suasana pantai tidak akan pernah ada habisnya.

Setelah bersenang-senang menikmati kegiatan pantai, tentunya kamu akan merasa lapar. Sebagian orang ada yang suka membawa perbekalan saat berwisata, tetapi jika kamu tipe lebih suka jajan, kamu bisa memutuskan untuk melihat warung makan-warung makan yang ada di sekitar pantai.

Ada beberapa warung makan sederhana yang dibangun oleh warga sekitar Pantai Cemara Kembar. Warung-warung ini menyediakan berbagai camilan atau makanan lain yang bisa kamu beli untuk sekedar menunda rasa lapar setelah bermain air. Pastinya, minuman dan makanan di warung-warung ini dijual harga cukup terjangkau.

Warung Makan

3. Gazebo untuk Bersantai di Pinggir Pantai

Untuk para pengunjung yang bergabung dalam “Tim Mager” alias tidak suka bermain pasir, bermain air di pantai atau mencoba beragam wahana, di Pantai Cemara Kembar juga tersedia banyak gazebo yang digunakan untuk bersantai.

Pastinya akan menenangkan ketika kamu bisa bersantai di pinggir pantai, menikmati angin sepoi-sepoi, langit yang biru, laut yang luas membentang dan diiringi deburan ombak. Sangat cocok untuk menghilangkan kebosanan menghadapi aktivitas sehari-hari dan pekerjaan.

Fasilitas ini juga bisa kamu gunakan untuk istirahat setelah lama bermain atau meletakkan beberapa barang bawaan selagi kamu bermain di pantai. Tentunya, kamu harus pastikan barang-barang ini dijaga baik agar tidak ada hal-hal yang tidak diinginkan.

4. Perahu Cinta Romantis untuk Pasangan

Jika kamu bosan dengan aktivitas pantai yang itu-itu saja, kamu juga bisa mencoba fasilitas perahu cinta di Pantai Cemara Kembar.

Perahu ini akan membawa kamu dan pasangan menikmati suasana pantai dari atas air, menikmati suasana laut dari jarak yang lebih dekat. Kamu bisa merasakan pengalaman di atas perahu cinta ini tanpa harus membuat kantong bolong.

Perahu Cinta Romantis untuk Pasangan

5. Penginapan di Sekitar Pantai

Atmosfer pantai yang menenangkan akan sangat sayang jika dilewatkan atau hanya dinikmati sebentar saja. Sebagian besar orang memilih pantai untuk berlama-lama berwisata melepas penat dan bersenang-senang bersama keluarga.

Mungkin kamu salah satu dari mereka. Tidak hanya bermain di pantai, kamu juga dapat menginap di penginapan sekitar area pantai apabila waktu sehari tidak cukup panjang untuk kamu menikmati waktu di Pantai Cemara Kembar.

Ada banyak pilihan penginapan yang bisa di dapat di sekitar pantai. Pilihan tersebut bisa menyesuaikan dengan anggaran yang kamu siapkan untuk liburan kali ini.

6. Toilet atau Kamar Mandi Umum

Menjadi basah dan sedikit kotor karena bermain di pantai sudah menjadi kewajiban tentunya. Begitu juga ketika kamu berlibur di Pantai Cemara Kembar.

Jika sudah kotor dan basah, tentunya kamu butuh toilet atau kamar mandi untuk membersihkan diri. Beberapa toilet umum sudah tersedia di pantai ini. Fasilitas ini dapat digunakan kapan pun saat kamu membutuhkannya.

Beberapa Spot Foto yang Ada di Pantai Cemara Kembar

Beberapa Spot Foto yang Ada di Pantai Cemara Kembar
(sumber gambar: GoogleMaps_julianatjoa1155)

Di jaman ini, di mana segala hal dibagikan di sosial media, menjadikan sebuah kewajiban untuk semua orang yang berwisata mengabadikan setiap momen dan tempat indah yang mereka kunjungi.

Begitu juga kamu pastinya. Kamu juga bisa membuat foto-foto menarik selama di Pantai Cemara Kembar. Ada banyak sekali spot foto menarik yang membuat kamu tidak akan kehabisan ide untuk membuat foto berbagai gaya.

1. Pasir Pantai yang Halus dan Putih Bersih

Beberapa spot foto ini bisa dimulai dari area pantai yang berpasir putih bersih dan sangat halus. Spot ini tidak boleh kamu lewatkan untuk berfoto: saat bermain pasir, bermain air pantai, berlarian di pantai dan lain-lain.

2. Hutan Larangan

Hutan larangan di sini bukan berarti hutan yang terlarang untuk dimasuki. Hutan ini adalah hutan buatan yang dibuat di tahun 2018 setelah pantai ini resmi dikelola sebagai tempat wisata. Di hutan ini dapat ditemukan banyak pohon cemara, berbagai jenis tumbuhan lainnya dan berbagai jenis binatang seperti monyet dan burung.

Hutan yang sudah terlihat alami ini juga bisa kamu manfaatkan sebagai latar belakang atau spot foto yang indah selama di Pantai Cemara Kembar. Suasana hutan yang alami tentunya akan memberikan kesan yang unik di dalam foto-foto yang kamu ambil.

Hutan Larangan

3. Suasana Senja dan Matahari Terbenam

Langit di saat senja ketika matahari sudah mulai terbenam akan terlihat cantik dan tidak boleh kamu lewatkan untuk dijadikan latar belakang foto estetik.

Di Pantai Cemara Kembar, pemandangan matahari terbenam akan terlihat sangat cantik, terutama saat cuaca sedang cerah. Langit yang berwarna jingga dan angin lembut yang menerpa menjadi nilai lebih yang mengesankan di fotomu.

4. Spot Foto Kekinian

Dikelola di jaman modern saat ini, Pantai Cemara Kembar juga tidak lepas dari spot-spot photo kekinian ala masa kini. Berbagai spot foto tersebut seperti: ayunan cinta di atas pantai, dermaga kayu yang membentuk melengkung ke arah pantai, gembok cinta, rumah pohon dan lain sebagainya.

Semua spot ini juga dihiasi ornamen-ornamen cantik seperti bunga warna-warni, kain-kain panjang berwarna dan sebagainya. Semua spot ini sengaja dibuat untuk mengoptimalkan pemandangan laut untuk kamu jadikan latar belakang menakjubkan saat berfoto.

Spot Foto Kekinian
(sumber gambar: GoogleMaps_rikha lestarie)

5. Rumah Adat Sumatera Utara

Selain spot-spot foto di atas, Pantai Cemara Kembar yang juga dihiasi banyak rumah adat Sumatera Utara. Ini juga menjadi alasan pantai ini juga disebut Pantai Adat, meski bukan merupakan tempat khusus untuk melaksanakan adat istiadat tradisi.

Rumah-rumah dengan desain tradisional ini juga bisa digunakan sebagai spot foto unik. Bahan baku pembuatan rumah yang terbuat dari kayu dan bambu ini menjadikannya tempat berfoto yang menarik dan memiliki kesan tersendiri. Spot ini juga menjadi pilihan mereka yang ingin membuat foto pre wedding.

Rekomendasi Penginapan Dekat Pantai Cemara Kembar di Medan

Untuk memastikan pengalaman menginap kamu menjadi lebih berkesan, berikut adalah rekomendasi beberapa hotel pilihan di Medan, Sumatera Utara yang menawarkan kenyamanan tinggal dan akses mudah:

1. Grand Family Hotel – Perbaungan

Grand Family Hotel - Perbaungan
(sumber gambar: Agoda)

Grand Family Hotel, tempat nyaman dan strategis di Lainnya, yang merupakan bagian dari kota Medan! Properti kami menempatkan kamu dekat dengan atraksi dan opsi restoran menarik. Jangan lewatkan kunjungan kamu ke Maimun Palace yang terkenal.

Nikmati fasilitas lengkap kami, termasuk resepsionis 24 jam, tempat parkir mobil, WiFi gratis di semua kamar, layanan penitipan barang, layanan laundry, dan layanan kamar. Di sini, kami menyediakan area merokok khusus bagi kamu yang merokok. Selamat bersantap dan bermalam di Grand Family Hotel!

KeteranganKapasitasHarga
1 Kamar2 OrangRp 109.598 per malam

2. Graha Soeltan Hotel

Graha Soeltan Hotel
(sumber gambar: Agoda)

Graha Soeltan Hotel, pilihan akomodasi simpel di Medan! Hotel kami terletak di jalan yang penuh dengan tempat makan dan pertokoan. Hanya 2 km dari stasiun kereta Rampah, 15 km dari Pantai Bagan Kuala, dan 18 km dari Masjid Agung Kota Tebing Tinggi.

Waktu check-in kami mulai pukul 12.00, dan jangan lewatkan waktu check-out pukul 12.00. Fasilitas populer kami meliputi tempat parkir gratis, Wi-Fi gratis, AC, dan restoran. Kami siap menyambut kamu dengan layanan yang ramah dan fasilitas yang memadai.

KeteranganKapasitasHarga
1 Kamar2 OrangRp 168.302 per malam

3. Trans Bandara Residence

Trans Bandara Residence
(sumber gambar: Agoda)

Trans Bandara Residence, tempat strategis di Deli Serdang yang merupakan bagian Medan! Properti kami menempatkan kamu dekat dengan atraksi dan opsi restoran menarik. Pastikan untuk tidak pulang dulu sebelum mengunjungi Maimun Palace yang terkenal.

Sebagai bonus tambahan, restoran disediakan di properti kami untuk memenuhi kebutuhan kuliner kamu dengan mudah. Waktu check-in kami dimulai pukul 14.00. Nikmati fasilitas kami, termasuk resepsionis 24 jam, tempat parkir mobil, WiFi gratis di semua kamar, sarapan gratis, layanan kamar 24 jam, layanan laundry, restoran, dan layanan kamar.

KeteranganKapasitasHarga
1 Kamar2 OrangRp 176.507 per malam

4. d’primahotel Kualanamu Medan

d'primahotel Kualanamu Medan
(sumber gambar: Agoda)

d’primahotel Kualanamu Medan, tempat santai di antara pohon palem! Hotel kami berjarak 7 km dari Bandara Internasional Kualanamu dan Bima Utomo Waterpark Internasional, serta kurang dari 1 km dari Magic Eye 3D Museum.

Waktu check-in kami dimulai pukul 14.00, dan kami meminta kamu check-out sebelum pukul 13.00. Fasilitas populer kami meliputi kolam renang, Wi-Fi gratis, tempat parkir gratis, dan AC. Rasakan kenyamanan dan ketenangan di d’primahotel Kualanamu Medan.

KeteranganKapasitasHarga
1 Kamar2 OrangRp 371.228 per malam

Mencoba Kuliner Lezat Khas Medan di Sekitar Pantai Cemara Kembar

Medan adalah kota di Sumatra Utara, Indonesia, yang terkenal dengan keanekaragaman budaya dan kulinernya. Berikut adalah beberapa hidangan khas Medan yang patut kamu coba:

Mencoba Kuliner Lezat Khas Medan di Sekitar Pantai Cemara Kembar

    • Bika Ambon: Bika Ambon adalah kue tradisional Medan yang terbuat dari adonan tepung terigu, telur, santan, dan gula. Kue ini memiliki tekstur kenyal dan rasa yang manis. Bika Ambon biasanya dijual dalam berbagai varian, termasuk yang menggunakan pandan atau kelapa.
    • Soto Medan: Soto Medan adalah versi soto khas Medan yang memiliki kuah yang kaya dan beraroma, seringkali menggunakan santan. Daging yang digunakan biasanya adalah daging sapi atau daging kambing. Soto Medan biasanya disajikan dengan ketupat atau nasi.
    • Mie Aceh: Meskipun Aceh adalah provinsi yang berbeda, Mie Aceh juga sangat populer di Medan. Mie ini disajikan dengan kuah yang kaya dan pedas, biasanya dengan tambahan daging sapi, daging kambing, atau seafood. Pilih tingkat kepedasan sesuai selera kamu.
    • Durian: Medan terkenal dengan kelezatan durian. Jika kamu suka buah ini, cobalah mencari durian lokal yang segar dan lezat. Medan memiliki beberapa varietas durian yang terkenal, seperti durian montong.
    • Lontong Sayur Medan: Hidangan ini terdiri dari lontong (nasi ketan yang dikukus dalam daun pisang) yang disajikan dengan kuah sayur yang kaya rasa, daging, dan sambal. Lontong Sayur Medan biasanya dihidangkan dengan pelengkap seperti tauge, telur rebus, dan kerupuk.
    • Bubur Medan: Bubur Medan adalah bubur nasi kental yang disajikan dengan aneka topping, seperti kacang hijau, ketan hitam, atau biji salak. Bubur ini biasanya dicampur dengan kuah santan dan gula aren untuk memberikan rasa manis.
    • Sate Padang: Meskipun Sate Padang berasal dari Sumatra Barat, variasi ini dapat ditemui di Medan. Sate Padang terkenal dengan kuah rendang yang kaya dan daging yang empuk. Sate ini biasanya disajikan dengan ketupat atau lontong.

Kesimpulan

Sudah cukup lengkap bukan informasi mengenai Pantai Cemara Kembar ini? Maka segera putuskan waktu yang pas untuk mengunjungi, kemudian temukan pengalaman istimewa dari berlibur di pantai cantik di Medan ini.

You might also like